Banyuasin,Expost.id
Pangkalan balai – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Banyuasin, Raymund Hasdianto Sihotang, S.H., M.H., memimpin langsung upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Persatuan Jaksa Indonesia (PERSAJA) pada Rabu, 14 Mei 2025.
Acara yang berlangsung khidmat ini diikuti oleh seluruh jajaran Kejari Banyuasin, mulai dari para Kasi, Kasubagbin, Kasubsi, Jaksa Fungsional, hingga staf dan pegawai.
Dalam amanat yang dibacakannya, Raymund menyampaikan pesan dari Jaksa Agung Republik Indonesia, Burhanuddin, yang menekankan pentingnya nilai-nilai Tri Krama Adhyaksa—Satya, Adhi, dan Wicaksana—sebagai pijakan moral dan profesional bagi setiap jaksa.
“PERSAJA bukan sekadar organisasi profesi, melainkan mitra strategis dalam mendorong transformasi Kejaksaan menjadi institusi yang modern, humanis, dan akuntabel,” ujar Jaksa Agung dalam amanat yang dibacakan Kajari Banyuasin.
Raymund juga menggarisbawahi peran PERSAJA dalam menjaga marwah dan kepercayaan publik terhadap institusi Kejaksaan, termasuk kontribusinya dalam reformasi hukum pidana nasional serta pengawasan etika profesi jaksa melalui Majelis Kode Perilaku Jaksa (MKPJ).
Setelah upacara, jajaran Kejari Banyuasin turut mengikuti tasyakuran HUT PERSAJA secara virtual bersama seluruh Kejaksaan di Indonesia. Tradisi pemotongan tumpeng dilaksanakan sebagai simbol syukur dan kebersamaan di tubuh Adhyaksa.
“Peringatan HUT PERSAJA bukan hanya bentuk seremonial, tetapi juga momentum reflektif untuk memperkuat komitmen jaksa sebagai penegak hukum yang menjunjung nilai-nilai keadilan dan kemanusiaan,” tegas Raymund.
Acara ini menjadi penegasan bahwa solidaritas dan integritas jaksa tetap menjadi fondasi utama dalam membangun institusi Kejaksaan yang profesional dan dicintai rakyat.(Arie id)