Home / Pemerintah

Selasa, 5 Maret 2024 - 11:06 WIB

Lapas IIA Banyuasin Bagikan Pengalaman Bangun Zona Integritas ke Lapas IIA Bengkulu

Banyuasin:Expost.Id
Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas Lapas Kelas IIA Bengkulu belajar dari Lapas IIA Banyuasin tentang implementasi 6 area perubahan, sarana prasarana, fasilitas layanan, dan inovasi dalam mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).


Kunjungan studi tiru ini dilakukan pada Senin (04/03/2024) dan dipimpin oleh Kepala Lapas IIA Bengkulu Yuniarto. Mereka disambut oleh Kepala Lapas IIA Banyuasin Jhonny H Gultom dan Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM Lapas IIA Banyuasin.
“Melalui pelaksanaan kegiatan studi tiru ini diharapkan dapat menjadi pendorong semangat dan komitmen para petugas Lapas Kelas IIA Bengkulu khususnya Tim Pokja untuk terus berperan aktif dalam mewujudkan Pembangunan Zona Integritas guna meraih predikat WBK,” kata Yuniarto.
Kepala Lapas IIA Banyuasin Jhonny H Gultom mengatakan, pihaknya siap berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang pembangunan zona integritas yang telah dilakukan sejak tahun 2022. Ia juga memberikan materi penguatan terkait 6 area perubahan yang harus diterapkan dalam pembangunan zona integritas.
“6 area perubahan tersebut adalah Manajemen perubahan, Penataan Tatalaksana, Penataan Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Pengawasan, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik. Semua ini harus dilakukan secara sinergis dan berkelanjutan,” ujarnya.
Selain itu, Tim Pokja Lapas IIA Bengkulu juga diajak berkeliling melihat fasilitas-fasilitas layanan di lingkungan Lapas IIA Banyuasin, seperti ruang PTSP, ruang riksa, ruang kunjungan, ruang bermain anak, ruang laktasi, dan inovasi-inovasi lainnya.
“Kami sangat terkesan dengan fasilitas layanan yang ada di Lapas IIA Banyuasin. Semua terlihat rapi, bersih, dan nyaman. Kami juga melihat banyak inovasi yang menarik, seperti aplikasi e-visitasi, e-konseling, e-pembinaan, dan lain-lain,” tutur salah satu anggota Tim Pokja Lapas IIA Bengkulu.
Acara studi tiru ini ditutup dengan pemberian cinderamata dari Kepala Lapas IIA Banyuasin kepada Kepala Lapas IIA Bengkulu. Kedua pihak juga melakukan diskusi, tanya jawab, share sharing, tukar data dan informasi terkait pembangunan zona integritas.(Arie id)

Baca Juga :  Warga Kecewa Tak Kebagian Paket Sembako Murah, Pensi Cahyadi: Stok Tidak Cukup

 

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Pasca Dilanda Banjir Penjabat Bupati Empat Lawang Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Talang Padang

Pemerintah

Pemilu 2024, Pj. Bupati Banyuasin Ajak ASN Bersikap Netral dan Masyarakat Tentukan Pilihan Sesuai Hati Nurani

Pemerintah

Pelantikan Irwansyah sebagai Kepala Desa Tanjung Menang Musi: Awal Masa Jabatan 2023 Dimulai”

Pemerintah

Komitmen Lapas Banyuasin dalam Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih dan Bebas KKN

Kesehatan

Putuskan Rantai Penyebaran Covid-19, Polisi Airud Gelar Gerai Keroyok Vaksin Presisi Di Pesisir Teluk Kemang

Pemerintah

Sinergi Pemkab Banyuasin dan Perusahaan, Normalisasi Sungai untuk Lancarkan Pertanian, Perikanan, dan Pariwisata

Advertorial

Staf Ahli Bupati Muhammad Ali Lepas 106 Peserta Jemaah Umroh Muba

Pemerintah

“Kapolres Ingatkan Masyarakat: Jangan Main-main dengan Petasan Tanpa Izin pada Malam Tahun Baru 2023!”